Nila Salin Jadi Komiditi Unggulan di Pati

Pati, Mitrapost.com – Sektor Kelautan dan perikanan di Kabupaten Pati memiliki banyak sentra komoditi unggulan, salah satunya yakni ikan nila salin.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Pati, Edi Martanto. Ia mengatakan, pihaknya mau mengorbitkan nila salin yang asalnya dari air tawar, namun sekarang bisa dipelihara di air payau.

“Itu merupakan sebuah inovasi. Apalagi Apalagi sekarang dari Kementerian Kelautan dan Perikanan sudah menetapkan Pati sebagai Kampung Nila Salin, otomatis akan semakin eksis lagi pembudidayaan ikan jenis ini,” katanya.

Ia melanjutkan, saat ini di Kabupaten Pati sudah memiliki tambak Nila Salin lebih dari seribu hektare. Pasalnya, pihaknya mempunyai target luasan tambak nila salin di Kota Bumi Mina Tani hingga 1.500 hektare.

Baca Juga :   Kasus Covid di Pati Capai 3 Ribu Lebih, 156 RT Zona Merah

“Kampung perikanan budidaya ikan nila salin yang terkenal ada di Desa Tunggulsari, Kecamatan Tayu. Sedangkan saat ini sudah menyebar di Kecamatan Margoyoso, Dukuhseti dan juga sudah menyebar ke Kecematan yang lain juga,” tegasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati