Bupati Pati Serahkan Penghargaan Bagi Pihak Berjasa Tanggulangi Covid-19

Pati, Mitrapost.com – Bupati Pati Haryanto menyerahkan piagam penghargaan Pangdam IV Diponegoro dan Kapolda Jawa Tengah kepada anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang dinilai telah berjasa dalam penanggulangan Covid-19. Selain itu, diserahkan pula untuk tenaga kesehatan (Nakes) dari TNI, Polri dan Pemda.

Dalam kesempatan itu, Bupati Pati Haryanto didampingi oleh Wakil Bupati Saiful Arifin, Kapolres Pati AKBP Cristian Tobing, Dandim 0178 Pati Letkol CZI Adi Ilham Zamani dan Anggota Komisi A DPRD Jamari dalam Kegiatan Penyerahan Piagam Penghargaan Terhadap Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan nakes dalam Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Tahun 2021 di Pendopo Kabupaten Pati, Kamis (10/3/2022).

Bupati Pati juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran, khususnya dari tenaga kesehatan dari TNI, Polri maupun Pemerintah Daerah (Pemda).

Baca Juga :   Sempat Viral Bangunkan Sahur dengan Senjata Tajam, 13 Anak Dikenakan Hukuman Wajib Lapor

“Dalam rangka penanganan pandemi Covid-19 ini tidak bisa secara parsial, harus mendapat dukungan dari seluruh elemen yang ada,” ucap Haryanto saat sambutan di kegiatan tersebut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati