Riset Buktikan Kinerja PNS Semakin Turun dari Waktu ke Waktu

Rembang, Mitrapost.com – Pelantikan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang selesai digelar hari ini, Selasa (26/4/2022). Para ASN tersebut resmi dilantik di Balai Kartini oleh Bupati Rembang, Abdul Hafidz.

Dalam sambutannya, Bupati Rembang Abdul Hafidz mengungkapkan alasan mengapa negara membentuk perekrutan pegawai negara itu menjadi dua jalur yakni Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Salah satu alasan tersebut yakni adanya riset yang membuktikan bahwa kinerja PNS akan menurun seiring waktu mendekati pensiun.

“Hasil riset nasional yang namanya pegawai negeri itu, semakin mendekati pensiun semakin tidak jelas kerjanya. Tapi bukan kita-kita lho ya,” ungkap Bupati Rembang.

Baca Juga :   Kunjungi Rembang, Dirjen Perkebunan Tinjau Program Rawat Ratun dan KBD

Oleh karenanya, perekrutan ASN saat ini dibagi ke dalam dua alur dengan pertimbangan bahwa ASN di jalur PPPK memiliki semangat kerja yang tinggi apabila kontrak mereka berakhir.

“Maka negara menyimpulkan maka negara harus mencari pegawai ASN dengan dua jalur. PPPK itu harus memperbaharui kontraknya setelah 5 tahun, semakin dekat 5 tahun pasti semakin keras kerjanya karena dia ingin diangkat lagi,” imbuhnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati