Sambut Porprov 2023, GOR Pesantenan Pati Diperbaiki

Pati, Mitrapost.com – Dalam rangka menyukseskan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2023 mendatang, Pemerintah Kabupaten Pati memperbaiki sejumlah fasilitas olahraga.

Setelah Stadion Joyo Kusumo, kini Gedung Olahraga (GOR) Pesantenan mendapatkan jatah peremajaan.

Perbaikan GOR Pesantenan diserahkan kepada rekanan atau penyedia jasa konstruksi bangunan, CV Serila Jaya Ragil Widodo melalui proses lelang tender.

Ahli Muda Pelatih Olahraga Dinporapar Pati Edy Siswanto mengatakan, kondisi GOR Pesantenan sebenarnya masih baik, namun beberapa titik perlu diperbaiki untuk menambah kenyamanan pengguna fasilitas olahraga saat pertandingan digelar.

“Kita ada pembenahan dan pengecatan tribune, pembenahan toilet, pembenahan lapangan, dan ada beberapa titik lampu yang memang kita prioritaskan untuk kenyamanan penggunaan GOR ini,” terang edi

Baca Juga :   Tak Hanya Instruksi Lisan, Pemerintah Dituntut Tegas Soal Penambangan di Kendeng

“Untuk yang kita kerjakan paket ini yang utama itu, penggantian lantai luar parkir dengan granit. Kemudian pengecatan bagian dalam di atas tribune, pengecatan tribune, penambahan titik lampu, dan penyempurnaan area toilet,” imbuhnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati