Perbaikan Jalan di Kabupaten Rembang Difokuskan Pada 25 Titik

Rembang, Mitrapost.com – Pemerintah kabupaten Rembang fokuskan perbaikan jalan di 25 titik, yang berada sepanjang 85 kilometer.

Adapun perbaikan jalan yang dilakukan diantaranya adalah pengaspalan, pengecoran, serta pelebaran jalan.

Berdasarkan keterangan dari Bupati Rembang Abdul Hafidz, perbaikan jalan yang menjadi kewenangan Pemkab Rembang tersebut, telah dimulai dengan peningkatan dan pelebaran ruas jalan Menoro – Kenongo, yang semula empat meter menjadi lima meter.

“Di ruas jalan Menoro – Kenongo, kita mulai pembangunannya dengan biaya pembangunannya Rp3,6 miliar. Dengan panjang kurang lebih 3,6 kilometer,” jelasnya, saat memantau perbaikan jalan Menoro – Kenongo, Selasa (26/7/2022).

Masih dari keterangannya, pembangunan jalan tersebut sudah menjadi rencana Pemkab sejak tahun 2021.

Baca Juga :   Pemkab Rembang Adakan Upacara HSN 2021

“Dimulai dengan proses perencanaan anggaran tahun 2021 lalu, ditetapkan melalui APBD tahun 2021. Tahun 2022, kita proses DPA-nya dan kita proses dokumen dan masuk tahap pelelangan membutuhkan waktu tiga bulan,” terangnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati