Banyak ASN Purna Tugas, 117 Formasi PPPK Guru di Pekalongan Diusulkan Jadi Prioritas Lolos PG

Pekalongan, Mitrapost.com – Pada tahun ini, banyak Aparatur Sipil Negara (ASN) yang purna tugas, khususnya untuk tenaga guru di kota Pekalongan.

Terdapat sekitar 150 guru yang memasuki masa purna tugas. Oleh karenanya, hal ini menjadi perhatian bagi Pemerintah Kota Pekalongan melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) setempat.

Guna mengisi kekosongan Sumber Daya Manusia (SDM) tersebut, BKPSDM mengantisipasi dengan pengangkatan guru pengganti belum lama ini.

Kepala BKPSDM Kota Pekalongan, Anita Heru Kusumorini menjelaskan bahwa, kebutuhan guru di Kota Pekalongan terbilang cukup banyak.

Disamping dengan pengangkatan guru pengganti melalui Surat Keputusan (SK) Kepala Dinas Pendidikan, pihaknya juga telah mengusulkan sebanyak 117 formasi guru dalam Rekruitment Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun 2022 ini kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Republik Indonesia.