Gelar Rakerda, DPD PPNI Pati Bahas Pembangunan Gedung Serbaguna

Lantas, dalam realisasi pembangunan gedung PPNI Kabupaten Pati, H. Bunari akan berusaha secepatnya merealisasikannya, mungkin dalam bulan Oktober ini akan direalisasikan.

” Insya allah secepatnya, bulan Oktober nanti kalau memang teman-teman sepakat nanti kita laksanakan. Meskipun nanti teman-teman belum ada iuran tetapi kas PPNI masih ada beberapa ratus juta itu ada, ” kata dia.

Dan dalam agenda Rakerda pada hari ini, nanti para anggota PPNI Kabupaten Pati akan disarankan untuk memberikan sumbangan secara spontanitas guna pembangunan gedung.

” Walaupun nanti iurannya dimulai dari saya tidak masalah, ini untuk membangunkan semangat teman-teman, dan impian kita mempunyai gedung bisa terealisasikan, ” pungkasnya.

Baca Juga :   Mangkrak 2 Tahun, Pemdes Semampir Desak Kelanjutan Pembangunan Gedung Serbaguna

Untuk diketahui, dari 35 Kabupaten se-Jawa Tengah, tinggal 4 yang belum memiliki gedung dan yang 2 telah berproses. Dalam hal ini ada Kabupaten Pati dan Kabupaten lain satu yang belum mempunyai gedung. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati