Jadi Ujung Tombak Pembangunan Bangsa, Bupati Kudus Ungkap Pemuda Harus Berkalaborasi Majukan Negeri

Kudus, Mitrapost.com – Bupati Kudus, Hartopo diketahui menghadiri upacara Peringatan hari Sumpah Pemuda di halaman Pendopo Kabupaten Kudus, Jum’at (28/10). Dalam hal ini, orang nomor satu di Kudus tersebut bertindak sebagai inspektur upacara.

Perlu diketahui, peran pemuda di Indonesia sangat penting dalam upaya melaksanakan dan membantu berbagai macam pembangunan dari nasional hingga derah.

Dapat diartikan, pemuda menjadi ujung tombak pembangunan bangsa. Sebagai pemimpin masa depan, semangat dan kreativitas pemuda dibutuhkan sebagai bekal di masa mendatang. Namun, semua itu akan maksimal apabila dibarengi dengan kekompakan.

Bupati Hartopo pun memberikan pesan persatuan untuk menggelorakan semangat seluruh pemuda di Kabupaten Kudus. Ia mengatakan pemuda harus berkalaborasi memajukan negeri dengan menyatikan visi dan misi bangsa Indonesia.

Baca Juga :   Di Hadapan Para Santri, Bupati Kudus Hartopo Ingatkan Bahaya PKI

“Pemuda khususnya di Kabupaten Kudus harus kompak bersinergi bersama agar visi membangun negeri tercapai,” kata dia usai menjadi inspektur upacara Peringatan hari Sumpah Pemuda di halaman pendapa Kabupaten Kudus.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati