Pati, Mitrapost.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pati memberikan sertifikat akreditasi kepada 2 lembaga pemantau Pemilu yang telah ditetapkan.
Tak hanya itu, dalam agenda yang berlangsung di Aula Kantor Bawaslu Kabupaten Pati tersebut, kedua lembaga yang terdiri dari Yayasan Jamiiyah Al-Buhus Wa An Nasyr dan Yayasan Matahari Nusantara juga mendapatkan tanda pengenal dari Ketua Bawaslu Pati, Ahmadi.
Saat dikonfirmasi oleh tim mitrapost.com, pihaknya menyampaikan apresiasi atas itikad kedua lembaga yang telah berkenan mendaftar sebagai lembaga pemantau.
Ahmadi berharap, dengan pemberian akreditasi dan tanda pengenal tersebut, Lembaga Pemantau dapat melaksanakan tugas dalam memantau jelang pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang.
“Dengan ini berarti kedua lembaga itu sudah dapat menjalankan tugas, sebagaimana Tupoksi yakni Melakukan pemantauan di wilayah Kabupaten Pati mas,” katanya.
Sementara itu, dalam kegiatan tersebut juga dihadiri langsung salah satu anggota Bawaslu Provinsi Jawa Tengah, Anik Sholihatun.
Pihaknya menyampaikan bahwa Kabupaten Pati menjadi daerah pertama di Jawa Tengah yang sudah memberikan tanda pengenal kepada lembaga pemantau Pemilu.
Anik berharap agar para pemantau dapat memberikan informasi serta dapat menjadi motivasi bagi Kabupaten lain untuk segera mengesahkan lembaga pemantau pemilu.
“Jadi Pati ini yang pertama dan ini awal di Jawa Tengah, harapannya tentu ini dapat diinformasikan bahwa di Pati sudah ada lembaga pemantau. Semoga saja bisa menginspirasi kabupaten lain,” terangnya.
Lebih lanjut, Ia juga memberikan apresiasi kepada Bawaslu Pati serta kedua lembaga pemantau. Dalam arahannya, pihaknya menuturkan agar dalam melakukan pemantauan dapat dilakukan secara maksimal dan lancar hingga 2024 mendatang.
“Semoga saja nanti dalam memantau wilayah Kabupaten Pati, tidak ada Kendala dan dapat maksimal hingga 2024 nanti ya,” pungkasnya. (*)