Venna Melinda Jalani Terapi untuk Pulihkan Mental Usai Alami KDRT

Mitrapost.com – Venna Melinda kini menjalani terapi pemulihan untuk kesehatan mentalnya. Hal itu diketahui dari unggahan video di media sosialnya.

Venna terlihat tengah menjalani terapi pasca menjadi korban KDRT tersebut di rumahnya, mulai dari menulis hingga menggambar di atas kertas.

“Alhamdulillah, treatment pertama lancar,” tulis Venna Melinda dalam keterangan unggahan tersebut.

Sebelumnya, pada Kamis, (19/1) lalu, Venna juga sempat mengungkapkan terima kasih kepada semua orang yang telah mendoakan dirinya hingga dapat melewati masa sulit tersebut.

“Matur suwun nggih untuk semua yang selalu mendoakan saya melewati masa-masa sulit ini,” tulis Venna Melinda di Instagramnya.

Ia pun menyebutkan bahwa semua hal buruk yang berhasil ia lewati itu adalah berkat pertolongan dari Sang Maha Kuasa.

“Alhamdulilah karena pertolongan Allah SWT, saya bisa selamat dari kejadian yang sangat mencekam selama hidup saya,” paparnya.

Ia pun mengaku akan terus menjalani proses yang masih berlangsung termasuk proses gugatan perceraian yang ia layangkan kepada Ferry Irawan.

“Insyaallah dalam waktu dekat ini saya akan mengajukan perceraian saya di pengadilan agama dan tetap sabar menghadapi proses Hukum KDRT yang menimpa diri saya,” paparnya.

Polda Jawa Timur sendiri sudah menahan Ferry Irawan pada Senin (19/1) lalu. Ferry dijerat dengan Pasal 44 dan 45 UU Nomor 23 Tahun 2004 tentang KDRT dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun. (*)

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati