Pati, Mitrapost.com – Anggota Komisi D DPRD Kabupaten Pati, Didin Syarifudin mengapresiasi penerimaan 665 guru ASN kategori Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja atau PPPK oleh Pemerintah Kabupaten Pati.
Pemkab Pati mengumumkan final hasil Seleksi Pengadaan PPPK Jabatan Fungsional (JF) Guru Pasca Sanggah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pati Formasi Tahun 2022.
Menurut Didin, keputusan pemerintah melakukan seleksi PPPK formasi guru lebih awal dibandingkan formasi lainnya adalah hal yang tepat. Pasalnya, peran guru di daerah sangat esensial.
“Tenaga honorer guru yang diangkat PPPK kalau kita lihat memang sangat Penting. Apalagi sekarang pegawai pemerintah hanya PNS dan PPPK,” ujar Anggota Dewan dan Kader Partai Nasdem itu kepada Mitrapost.com.
Lebih lanjut, ia mengharapkan Pemkab Pati dalam hal ini BKPP Pati, Dinas Pendidikan melakukan evaluasi terkait seleksi PPPK terakhir, mendata sisa sekolah yang belum mendapatkan jatah guru ASN agar dalam seleksi selanjutnya bisa diajukan.
“Kita meminta per sekolah setelah pengumuman terakhir untuk evaluasi kekurangan setiap daerah,” imbuhnya.
Kepada Guru yang tidak lolos PPPK diharapkan bersabar untuk seleksi berikutnya dan tetap melakukan pengabdian di wilayahnya masing-masing secara maksimal.
Perlu diketahui, pengumuman hasil seleksi PPPK jabatan fungsional guru dilakukan pada tanggal 7 Maret 2023. Dengan jumlah lolos seleksi 622 orang.
Kemudian pada tanggal 10–12 Maret 2023, dilakukan masa sanggah bagi peserta yang tidak lulus dan keberatan terhadap hasil seleksi.
Hingga saat Pengumuman final seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK guru 2022 digelar 665 guru dinyatakan lolos seleksi. (adv)
Wartawan Area Kabupaten Pati