Pemkab Demak Akan Kembali Catatkan Rekor Muri dalam Pesta Rakyat Grebeg Besar

Demak, Mitrapost.com – Pemerintah Kabupaten Demak akan Kembali mencatatkan rekor muri dalam pelaksanaan Pesta Rakyat Grebeg Besar 2023.

Sebelumnya, Pemkab Demak juga mencatatkan rekor muri iring-iringan dokar atau bendi terbanyak pada pelaksanaan Pesta Rakyat Grebeg Besar tahun 2022.

Hal tersebut disampaikan Bupati Demak Eisti’anah saat menjadi narasumber talkshow bersama Plh Sekda Demak Umar Surya Sukmana bertemakan ‘Pesta Rakyat Demak Grebeg Besar Tahun 2023’, Rabu (14/06/23) di Studio Radio Suara kota Wali (RSKW) 104.8 FM.

“Tahun ini kita akan catatkan rekor muri lagi, tunggu saja!,”kata Eisti.

Lanjutnya, Pemkab juga melakukan inovasi stage on the street. Disertai dengan iring-iringan Prajurit Patang Puluhan.

Baca Juga :   Berawal dari Pesanan Kap Lampu, Warga Pati Ini Jadi Juragan Batik

“Nantinya sepanjang iring-iringan Prajurit Patang Puluhan menyediakan 10 panggung yang menampilkan kesenian rakyat dari sanggar tari dan sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Demak sepeti barongan, akustik, dan zipin,” jelasnya.

Bukan hanya dari pihak Pemkab, namun Eisti berharap masyarakat juga turut menyukseskan event Grebeg Besar dengan cara menjaga kebersihan dan menjaga tanaman.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati