Mitrapost.com – Kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya mengancam akan menembak pilot Susi Air, pada hari ini, 1 Juli 2023.
Jenderal TNI, Laksamana Yudo mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus melakukan negosiasi dengan batas waktu yang tidak dapat ditentukan.
Ia juga mengaku terlah memerintahkan Pangkogabwilhan III Letjen TNI Agus Suhardo dapat bernegosiasi membebaskan pilot Philip.
“Kita tidak mau berhadap dengan tadi, kekerasan senjata. Karena nanti dampaknya pasti pada masyarakat. Sehingga kita tempuh jalan tokoh agama dan tokoh masyarakat yang untuk melaksanakan negosiasi,” kata Yudo.
“Ya tenggat waktunya enggak bisa tentukan, yang jelas saya sampaikan kepada Pak Pangkogabwilhan III, maupun Pak Pangdam untuk terus melaksanakan negosiasi. Mendahulukan para tokoh agama, tokoh masyarakat yang saat ini dijalankan oleh Pak Pj Bupati Nduga,” tutur dia.
Perlu diketahui sebelumnya, KKB mengajukan sejumlah permintaan untuk memenuhi pembebasan pilot Susi Air.
“Tidak mungkin kami mengabulkan kedua permintaan (senjata dan merdeka) itu namun untuk uang yang juga diminta akan disiapkan dan diserahkan kepada Egianus Kogoya asal sandera yang berkebangsaan Selandia Baru itu dibebaskan dan diserahkan ke aparat keamanan,” Kapolda Papua Irjen Mathius Fakhiri.
Lebih lanjut, ia meminta niat penembakan itu dapat diurungkan karena dapat menyebabkan dampak yang lebih luas.
“Kami berharap Egianus tidak melakukan ancamannya yakni menembak pilot Susi Air tanggal 1 Juli mendatang,” kata Fakhiri.
Redaksi Mitrapost.com