Sat Samapta Polresta Pati Patroli Dialogis Antisipasi Premanisme di Zona Rawan

Pati, Mitrapost.com Jajaran Satuan Samapta (Sat Samapta) Polresta Pati aktif melakukan patroli dialogis sebagai langkah antisipasi terhadap potensi premanisme dan intimidasi yang selama ini menghantui masyarakat.

Patroli tersebut merupakan bukti komitmen Polri hadir melindungi dan menciptakan kantong-kantong keamanan di Bumi Mina Tani.

Salah satu sasaran utama patroli dialogis kali ini adalah PT HWI yang berlokasi di Kecamatan Batangan. Lokasi ini dikenal sebagai area yang berpotensi terjadinya tindakan premanisme dan intimidasi terhadap para pekerja maupun pihak perusahaan.

Selain itu, Sat Samapta Polresta Pati juga menyasar tempat-tempat publik yang rentan menjadi lokasi praktik pungutan liar. Seperti Waduk Selomoro di Kecamatan Gembong dan kawasan Agro Jolong menjadi fokus patroli dialogis.

Kapolresta Pati AKBP Jaka Wahyudi melalui Kasatgas Samapta Kompol Purwito memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak melakukan maupun menjadi korban tindakan pungutan liar.

“Kehadiran polisi di tengah-tengah aktivitas masyarakat ini memberikan rasa aman dan mencegah potensi terjadinya praktik ilegal tersebut,” ujarnya.

Tidak hanya berfokus pada premanisme dan pungutan liar, Sat Samapta Polresta Pati juga aktif mengantisipasi potensi terjadinya tawuran antar masyarakat. Menurutnya, wilayah Kecamatan Gembong yang dianggap rawan konflik sosial menjadi perhatian khusus.

“Sesuai arahan Kapolresta Pati, dalam kegiatan patrolinya, petugas menyambangi kelompok-kelompok pemuda yang sedang berkumpul dan memberikan imbauan untuk menjaga kerukunan serta menghindari tindakan yang dapat memicu perselisihan,” jelasnya.

Dengan berbagai upaya preventif yang terus digencarkan, pihaknya berharap dapat meminimalisir bahkan menghilangkan praktik premanisme, intimidasi, dan potensi konflik sosial di seluruh wilayah hukumnya.

“Sinergi antara kepolisian dan masyarakat menjadi kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh warga Pati,” paparnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati