Bupati Pati Pastikan Dukungan Anggaran Proporsional untuk Lomba Mapsi

 

Pati, Mitrapost.com – Bupati Pati Sudewo menegaskan komitmennya untuk terus mendukung kegiatan yang mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), baik dari sisi intelektual maupun spiritual.

Salah satunya, yakni melalui Lomba Mata Pelajaran dan Seni Islami (Mapsi) yang tahun ini akan digelar di Purbalingga.

Dalam sambutannya, Sudewo menilai lomba Mapsi memiliki peran penting dalam membentuk generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga kuat dalam keimanan dan ketakwaan.

Ia menegaskan, kegiatan semacam ini sejalan dengan visi pembangunan Kabupaten Pati yang menekankan pembentukan SDM unggul dan berkarakter.

“Saya tetap commit dan konsisten terhadap lomba-lomba seperti ini. Karena lomba Mapsi mampu mencetak kecerdasan intelektual dan kecerdasan spiritual sekaligus,” ujarnya.

Sudewo juga memastikan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati akan memberikan dukungan anggaran secara proporsional untuk pelaksanaan kegiatan keagamaan dan pendidikan, termasuk lomba Mapsi.

“Saya sudah perintahkan Plt Kepala Dinas Pendidikan untuk mendukung. Kalau soal anggaran, pasti kami dukung. Tapi tentu secara proporsional, karena kebutuhan di sektor lain juga banyak,” tegasnya.

Meski demikian, Sudewo menekankan bahwa dukungan terbesar bukan hanya soal dana, melainkan semangat dan motivasi dari para peserta, guru pendamping, serta orang tua dalam mendorong anak-anak untuk berprestasi.

“Yang paling penting bukan besar kecilnya anggaran, tapi motivasi dan cita-cita anak-anak untuk berprestasi. Itu yang utama,” ujarnya.

Sudewo menambahkan, upaya mendukung kegiatan keagamaan seperti lomba Mapsi merupakan bagian dari strategi Pemkab Pati dalam membangun SDM yang unggul, beriman, dan berkarakter. Menurutnya, hal itu menjadi kunci untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan menuju masyarakat Pati yang sejahtera.

“Kalau pendidikan kita kelola dengan sungguh-sungguh dan penuh ketulusan, Pati pasti akan maju dan sejahtera,” paparnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati