Dua Kali Menjabat di Komisi D, Endah Sri Wahyuningati Berkomitmen Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Pati

Pati, Mitrapost.com Endah Sri Wahyuningati, politisi wanita dari partai Golkar yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Pati berkomitmen memperjuangkan aspirasi masyarakat khususnya para konstituen yang telah memilihnya.

Hal tersebut disampaikan dalam kegiatan reses di daerah pemilihan 1 yang meliputi Kecamatan Pati, Margorejo, Tlogowungu dan Gembong.

“Kami mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada warga masyarakat yang telah memilih saya sehingga bisa menjadi anggota DPRD Kabupaten Pati kembali,” ujar Endah.

Baca juga : Dewan Pati: Senyum, Salam dan Sapa Harus Diterapkan dalam Pelayanan untuk Masyarakat

Dalam masa reses yang dijadwalkan pada 27 – 30 Januari 2020, Ning sapaan akrabnya yang berada di Komisi D akan fokus memperjuangkan aspirasi masyarakat. Khususnya yang berkaitan dengan bidang keagamaan, pendidikan, kesehatan dan keluarga berencana, ketenagakerjan, kepemudaan dan olahraga.

Baca Juga :   Lebih Representatif, Pers Room di Kantor DPRD Pati Diharapkan Bisa Bermanfaat Bagi Insan Jurnalis

Kemudian, kebudayaan, sosial, pemberdayaan masyarakat dan perempuan, pariwisata, transmigrasi, serta ilmu pengetahuan dan teknologi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati