Tekan Penyebaran Covid-19, Karang Taruna Ajak Masyarakat Disiplin Memakai Masker

Pati, Mitrapost.com – Upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 secara terus menerus dilakukan oleh semua pihak di Kabupaten Pati. Tak terkecuali, Karang Taruna Desa Bumiharjo bersama dengan Perangkat desa, Babinsa, Babinkamtibmas, Karang Taruna Kecamatan, Puskesmas Winong I, II dan Muspika Kecamatan Winong mengadakan kegiatan gowes terbatas dalam mensosialisasikan Gerakan Memakai Masker pada tatanan normal baru kepada masyarakat.

Tak hanya itu, Kegiatan bersepeda sesuai protokol kesehatan ini turut dihadiri Pengurus Karang Taruna Kabupaten Pati. Kegiatan olahraga yang sedang digandrungi masyarakat itu menyusuri jalan-jalan desa sekaligus membagikan masker serta singgah di beberapa UMKM rumah industri kerupuk dan peternak ayam petelur di Desa Bumiharjo.

Baca Juga :   Dewan Pati Rekomendasikan Bentuk Tim Edukasi Covid-19 di Masyarakat

Baca juga: Dewan Anggarkan Pendirian Laboratorium Covid-19 di Pati

Sumari, Kepala Desa Bumiharjo mengajak pemuda karang taruna dalam menjalin kerjasama yang positif turut berperan di tengah masyarakat dalam menyosialisasikan Gerakan Memakai Masker sesuai Surat Edaran Bupati  No 440/2138 tahun 2020 atas dasar Perbup nomor 49 tahun 2020 tentang Pedoman Menuju Tatanan Normal Baru pada masa pandemi Covid-19 di Kabupaten Pati.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati