PSBB Jilid 2 di Jakarta Diprediksi Tak Berimbas Pada Sektor Ternak di Pati

Pati, Mitrapost.com Jakarta sudah menerapkan PSBB Jilid kedua. Namun Dinas Pertanian Kabupaten Pati mengungkapkan, PSBB lanjutan ini tidak akan berimbas signifikan terhadap harga bahan ternak di Pati.

“Secara umum untuk suplai peternakan dapat dikatakan aman. Bukan hanya Pati, tapi dari statemen pejabat juga aman. Ini masa-masa kebangkitan petani karena tidak ada dampak kepada produksi,” kata Kepala Dinas Pertanian Pati Muchtar Efendi kepada Mitrapost.com, Kamis (17/9/2020).

PSBB jilid pertama di Jakarta lalu berimbas pada anjloknya harga bahan ternak terutama telur dan daging ayam. Pasalnya stok daging di daerah tidak dapat dikirimkan ke daerah PSBB yang notabene konsumen terbesar.

“Cuma kadang awal dulu ada lockdown aktifitas ekonomi peternakan terhenti tidak ada permintaan pasar. Padahal stok peternak banyak,” imbuh Efendi.

Baca Juga :   Kebutuhan Masih Kecil, Harga Daging di Pati Stabil di Awal Ramadan

Baca juga: Mengenal Seitan, Daging Para Vegetarian

Secara spesifik Efendi menjelaskan, harga daging ayam dan daging sapi yang riskan anjlok hingga saat ini masih aman.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati