Pati, Mitrapost.com – Pemerintah Kabupaten Pati tahun ini sedang lakukan uji coba program pengadaan CCTV se-Kabupaten Pati.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Seksi Pengelolaan Insfrastruktur TIK dan Menara Telekomunikasi Diskominfo Pati, Nono Haryono. Tidak sendiri, dalam pelaksanannya Diskominfo Pati menggandeng Dinas Perhubungan (Dishub) dan Dinas Pekerjaan Umum (DPU).
Baca juga: Diskominfo Pastikan Menara Telekomunikasi di Pati Aman dari Batas Ambang Radiasi
“Kita ingin seperti Jakarta, Surabaya ada CCTV. Kita pelan-pelan, kerjasama dengan Dishub dan TPU. Saat ini monitor centernya ada di Setda jadi nanti akan ketahuan mana yang ada cctv nya,” kata Nono kepada Mitrapost.com saat ditemui di kantornya kemarin.
“Uji cobanya di taman Bandeng, di pembuangan sampah, alun-alun, dan patung kuda, dan lainnya sampai 6 lokasi,” imbuhnya.
Akhir tahun mendatang, akan dilakukan evaluasi terkait kendala dan kelanjutan program tersebut.
Baca juga: Video : Peta Sebaran Covid-19 di Pati Tampil Beda, Ini Penjelasan Diskominfo
Diakui Nono, program CCTV Kota secara fungsi memang belum maksimal dan masih dalam tahap penyempurnaan mulai dari memilih spesifikasi alat dan menentukan paket langgananan internet data.
Kendati demikian, program ini masih memungkinkan untuk direalisasikan. Selain di jalan-jalan strategis, pemasangan CCTV juga akan dilakukan di seluruh kantor OPD, untuk memantau pelayanan dan kendala di dinas terkait.
“Tahun depan kita akan coba kita ke Capil, RSU, jadi kita tahu dari CCTV bagaimana proses melayani antrean agar nanti terbaca melalui alat kami. Bisa sebagai bahan pantauan bupati pekerjaannya seperti apa. Kalau hanya mendengar kan kurang maksimal, kalau ada CCTV nanti sanksi dan penghargaan kan jelas dan tidak bisa menghindar,” pungkasnya.(*)
Baca juga:
- Sejumlah Masyarakat Tak Percaya Warna Indikator Website Covid-19, Ini Respon Diskominfo
- Warga Pati Keluhkan Web Covid Sering Tidak Sinkron, Ini Jawaban Diskominfo
- Video : Setidaknya 19 Titik Wilayah di Pati Tak Tersentuh Internet
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram
Redaktur: Atik Zuliati
Wartawan Area Kabupaten Pati