Video : Dua Anggota DPRD Rembang Positif Covid-19

Rembang, Mitrapost.com – Dua anggota DPRD Kabupaten Rembang dikabarkan terkonfirmasi positif Covid-19. Hal ini diketahui setelah dilakukan swab terhadap anggota DPRD Kabupaten Rembang beberapa waktu lalu.

Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Rembang, Arif Dwi Sulistya membenarkan kabar tersebut. Ia mengungkapkan dua anggota DPRD yang terpapar Covid-19 saat ini tengah menjalani isolasi mandiri.

“Kalo DPRD catatan yang kami terima itu ada 2 yang terkonfirmasi, dari hasil swab terakhir di DPRD dan melakukan isolasi mandiri. Tidak ada gejala. Secara fisik sehat,” terang Arif saat ditemui Mitrapost.com, Selasa (15/12/2020).

Arif juga mengungkapkan DPRD yang bersangkutan disarankan tidak beraktivitas di luar rumah terlebih dahulu.

Baca Juga :   Sempat miliki Gejala Covid-19, Hasil Swab Bupati Dompu Positif

Selain itu, Arif juga menambahkan bahwa ada salah satu Staf Kantor Sekretariat Daerah (Sekda) Kabupaten Rembang juga terkonfirmasi Covid-19.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati