Malam Tahun Baru, 3 Titik Rentan Kerumunan di Jogja Bakal Ditutup

Yogyakarta, Mitrapost.com Sejumlah kawasan wisata di Yogyakarta akan ditutup sementara saat malam pergantian tahun pada 31 Desember 2020. Kebijakan tersebut bahkan mendapat persetujuan dari Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X.

Adapun kawasan wisata yang akan ditutup adalah Tugu Jogja, Malioboro dan Titik Nol yang merupakan titik pusat keramaian.

Sebelumnya desakan lockdown atau penutupan sementara ini gencar diserukan oleh kalangan parlemen setempat agar efektif menekan kerumunan yang dapat memicu naiknya kasus penularan Covid-19.

“Silahkan saja (lockdown tiga kawasan itu), asal pemerintah dan DPRD sudah sepakat, saya tidak masalah,” ujar Sultan, Selasa (29/12/2020).

Baca juga: Pemkab Bogor Mulai Perketat Wisatawan di Kawasan Puncak

Baca Juga :   Hari Natal Narapidana Lapas Pati Tak Bisa Dikunjungi Keluarga

Lampu hijau dari Sultan karena menurutnya langkah lockdown merupakan kewenangan pemerintah Kot Yogyakarta. Terlebih, pihaknya juga tidak menampik jika kunjungan wisatawan ke Yogyakarta kian membeludak di tengah terus naiknya kasus di wilayah itu secara signifikan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati