Jateng Masuk 20 Besar Skala Nasional Pelaksanaan Vaksinasi Terbanyak

Blora, Mitrapost.com Provinsi Jawa Tengah masuk 20 besar daerah yang sudah melaksanakan vaksinasi Covid-19 se-Indonesia dengan cakupan vaksinasi terhadap tenaga kesehatan.

Kepala Dinas Kesehatan, dr. Yulianto Prabowo, menjelaskan bahwa Kota Pekalongan meraih peringkat pertama dengan capaian sebesar, 91,82%. Dari 3.102 peserta vaksin, yang sudah divaksin sebanyak 2.647 peserta.

Sedangkan Kabupaten Blora menempati peringkat 32 secara nasional dengan capaian sebesar 73,42%. Dari 3.249 peserta vaksin, yang sudah divaksin sebanyak 2.170 peserta.

Percepatan vaksinasi saat ini tengah digencarkan agar segera terbentuk kekebalan kelompok atau herd immunity.

Baca juga: Targetkan Vaksinasi Nakes Kelar Februari, Ganjar Minta Ada Percepatan

Hal tersebut didukung dengan peningkatan sarana prasarana dalam menangangi pandemi Covid-19. Penambahan jumlah tempat tidur baik ICU maupun ruang isolasi, sebagai bentuk pelayanan maksimal kepada masyarakat.

Baca Juga :   DPRD Imbau Pemkab Tetap Hati-hati Terapkan KBM Tatap Muka

Sekda Pemkab Blora, Komang Gede Irawadi, menyampaikan agar segera memenuhi sarana prasarana untuk penanganan Covid-19 di Blora.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati