Belum Ada Formasi Guru Agama di PPPK Kemenag Harus Cepat Bertindak

Pati, Mitrapost.com – Kabar mengejutkan datang dari dunia pendidikan. Menjelang dibukanya seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021, pemerintah hingga kini belum merilis formasi guru pendidikan agama pada seleksi tersebut.

Puncaknya, merespons kondisi tersebut, Asosiasi Guru Pengajar Agama Islam (AGPAII) berencana secara serentak akan melakukan aksi mogok mengajar, jika sampai Maret tidak ada formasi rekrutmen PPPK untuk guru pendidikan agama.

Tak hanya dari AGPAII, respons serupa juga datang dari Forum Guru Pendidikan Agama Honorer Lintas Agama (FG-PAHALA), yang merasa tidak dihargai dan khawatir pada selenggaraan PPPK mendatang tidak ada formasi untuk guru agama.

Baca juga: Dewan Pati Minta Affirmative Action Guru dalam Seleksi CPNS dan PPPK

Baca Juga :   PPKM Mikro, Dewan Minta Pemkab Berpihak pada Semua Pelaku Usaha

Di daerah isu tersebut sangat disayangkan oleh Anggota Komisi D, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Muntamah. Ia berharap pemerintah memberikan perlakuan yang sama kepada seluruh pelaku lembaga pendidikan dengan kesempatan mengikuti seleksi ujian negara.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati