Penyanyi Keroncong Legendaris Solo, Endah Laras Ditunjuk Sebagai Maskot SIPA 2021

Solo, Mitrapost.com – Solo Internasional Perfoming Arts (SIPA) 2021 merupakan pagelaran mahakarya seni pertunjukan, yang keindahan pegelarannya menawarkan beragam seni pertunjukan dari berbagai belahan dunia dengan panggung yang megah, mewah, dan spektakuler. Tahun 2021 merupakan penyelenggaraan SIPA kali ke-13, terhitung sejak kali pertama diselenggarakan pada tahun 2009.

Maskot SIPA 2021 adalah Endah Laras, penyanyi keroncong legendaris Solo. Pemilihan maskot merupakan hasil pilihan penonton setia SIPA yang selaras dengan pilihan panitia. Peran Endah Laras mendukung komitmen panitia SIPA untuk memberikan penampilan terbaik dan berkualitas hingga dapat terkenang di hati penikmatnya. Popularitas Endah Laras menguatkan tujuan SIPA sebagai diplomasi antar negara, daerah dan masyarakat melalui panggung seni pertunjukan.

Baca Juga :   Penambahan Kasus Covid-19 di Purworejo

“Panitia SIPA sudah menentukan tiga nama yang menjadi maskot SIPA 2021. Lalu kami meminta opini masyarakat melalui IG @sipafestival dan pilihan terbanyak jatuh kepada Endah Laras. Pilihan masyarakat ini sesuai dengan salah satu pilihan panitia. Hingga terpilihlah Endah Laras sebagai maskot SIPA 2021,” ungkap Direktur SIPA, Dra. Irawati Kusumorasri, M.Sn.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati