Pramuka Jateng Dituntut Memiliki Kecakapan dan Empati Tinggi

Semarang, Mitrapost.com – Pramuka Jawa Tengah dituntut untuk selalu bermanfaat. Baik itu bagi diri sendiri, maupun bangsa dan negara.

Selain itu, mereka juga dituntut untuk memiliki kecakapan dan empati yang tinggi. Sebagaimana ditegaskan oleh Ketua Kwarda Pramuka Jawa Tengah Atikoh Ganjar Pranowo saat membuka Lomba Pramuka Garuda Berprestasi “Eagle Scout Award” (ESA) 2021, secara daring dari Rumah Dinas Gubernur (Puri Gedeh), Sabtu (14/8/2021).

Atikoh juga mendorong agar para pramuka untuk eling dan ngelingke. Yaitu mengingatkan diri sendiri, keluarga, maupun masyarakat untuk tetap disiplin menerapkan protokol Kesehatan. Salah satunya dengan pemanfaatan teknologi.

“Lantas bagaimana caranya? Kita harus melek teknologi. Jika tidak bisa berkegiatan langsung, satu-satunya ya dengan memanfaatkan teknologi. Jadilah speakers, added off change, menyebarkan virus positif kepada masyarakat, kampanyekan prokes, disiplin cuci tangan pakai sabun (CTPS), dan lain-lain,” beber Atikoh.