Nelayan Pati Tuntut Menteri Trenggono Dicopot

Pati, Mitrapost.com – Ratusan nelayan Pati menuntut Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk mencopot salah satu menterinya, yakni Sakti Wahyu Trenggono. Mereka menilai kinerja Materi Kelautan dan Perikanan ini tidak baik.

“Menteri Trenggono ini baru beberapa bulan menjabat sudah menyengsarakan nelayan. Tidak berpihak kepada nelayan Indonesia. Maka kami menuntut kepada Presiden untuk mencopot Trenggono sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan,” ujar Ketua Koordinator Aksi Fauzan Nor Rohman dalam orasinya.

Orasi itu pun diikuti ‘sautan’ dan yel-yel para peserta aksi unjuk rasa yang berjumlah sekitar 500 peserta. “Copot, copot, copot Trenggono. Copot Trenggono sekarang juga,” kompak para peserta aksi yang berlangsung di TPI Juwana, Rabu (29/9/2021).

Baca Juga :   Video : Ini Penyebab Hanya 15 Persen Nelayan di Rembang yang Perpanjang Program Asuransi

Ketika ditemui awak media, Fauzan mengungkapan, Menteri Trenggono tidak mempunyai peranan yang signifikan dalam memajukan sektor kelautan dan perikanan di Indonesia.

Justru menteri pengganti Edhy Prabowo ini mempunyai kebijakan yang menyengsarakan para nelayan Indonesia dengan menerbitkan PP Nomor 85 Tahun 2021.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati