Festival Bandeng Mrico di Lasem Diselenggarakan hari ini

Sementara itu, Arief mengatakan, para peserta sangat antusias dalam mengikuti kegiatan kebudayaan ini. Dia mengatakan, ada beberapa peserta dari luar Lasem yang juga mengikuti camping.

“Kami target utamanya warga desa Dasun. Karena apa, ini kan tujuannya untuk mengenalkan kepada mereka akan potensi yang ada di daerah mereka sendiri. Tapi Alhamdulillah peserta yang dari luar juga ada,” ujar Arief.

Adapun salah satu kegiatan yang akan dilakukan oleh peserta yaitu susur sungai dan menangkap ikan bandeng. Nantinya ikan bandeng yang ditangkap akan dimasak bersama-sama oleh emak-emak Desa Dasun.

“Nanti teman-teman peserta saat masak juga boleh bertanya kepada emak-emak entah resepnya atau bumbu-bumbunya. Jadi mereka pulang itu bisa dapat ilmunya. Begitu,” kata Arief.

Baca Juga :   Wayang Lasem, Seni Hasil Akulturasi Budaya Jawa-Tionghoa yang Kian Meredup

Kegiatan kebudayaan tersebut akan dimulai hari ini, sabtu (13/11/2021) hingga besok, minggu (14/11/2021). Rencananya kegiatan tersebut akan diakhiri dengan makan bersama dengan menu utama bandeng mrico yang ditangkap sendiri oleh para peserta. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati