Pabrik Kacang Dua Kelinci Pati Mengalami Kebakaran Hebat

Pati, Mitrapost.com – Pabrik kacang PT Dua Kelinci Pati mengalami kebakaran hebat pada Selasa (23/11/2021) siang. Ada beberapa dugaan mengenai penyebab kebakaran tersebut.

Salah satu karyawan yang menjadi saksi mengatakan bahwa kebakaran diduga lantaran oven pengeringan kacang meledak. “Oven meledak mas,” ujar karyawan bernama Siti.

Sementara, Senior HRD PT Dua Kelinci Pati, Taufan Rudiyanto mengatakan kebakaran berasal dari atas gedung pengawasan. “Kebakaran dari atas gudang pengemasan,” ujar Taufan.

Terjadinya kebakaran mulai terlihat sekitar pukul 11.15 WIB. Berdasarkan pantauan Mitrapost.com, beberapa gedung terkena kobaran api. Ratusan karyawan pun sudah dievakuasi keluar area pabrik untuk menghindari korban jiwa.

Saat ini, mobil pemadam kebakaran (Damkar) dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Pati tengah berusaha memadamkan si jago merah.

Baca Juga :   5 Bakal Calon Mendaftarkan Diri di Pilkades Antar Waktu Desa Margomulyo

Menurut Kepala Satpol PP Kabupaten Pati, Sugiyono, upaya ini dilakukan agar kebakaran tidak menjalar ke gedung lainnya atau Pom bensin yang berada di samping kanan pabrik.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati