Waspada Fenomina La Nina Moderat, Curah Hujan Meningkat

Temanggung, Mitrapost.com – Fenomena La Nina Moderat telah terjadi sejak pertengahan bulan November, sehingga menyebabkan terjadinya curah hujan yang meningkat hingga 70 persen. Oleh karena itu, masyarakat diminta untuk tetap waspada.

Demikian diungkapkan Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati usai membuka Sekolah Lapang Iklim (SLI) Tematik, di Desa Wonosari, Kecamatan Bulu, Kabupaten Temanggung, Senin (22/11/2021).

“Berdasarkan analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) terhadap akumulasi curah hujan pada pertengahan bulan November ini, terjadi peningkatan curah hujan bulanan akibat Fenomena La Lina Moderat,” katanya.

Dwikorita mengatakan, peningkatan curah hujan tersebut hingga mencapai 70 persen. Selama November hingga April 2022 mendatang, curah hujan di Indonesia pun diperkirakan masih tinggi, karena La Nina Moderat dapat menambah curah hujan antara 100-150 milimeter per bulan.