Kunker di Lombok, Jokowi Tinjau Sarpras Peserta MotoGP, Termasuk Bandara

Lombok Tengah, Mitrapost.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Menteri PUPR Basuki Hadi Muljono, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Siti Nurbaya, Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah, dan Komando Lapangan MotoGP Mandalika 2022 Hadi Tjahjanto meninjau fasilitas Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid di Lombok Tengah.

Jokowi beserta jajarannya memeriksa kondisi kesiapan bandara tersebut yang nantinya akan digunakan sebagai akses masuk ke Provinsi NTB bagi penonton dan peserta MotoGP Mandalika 2022.

Beberapa fasilitas yang diperhatikan diantaranya pos pemeriksaan suhu dan kartu kewaspadaan kesehatan elektronik atau e-HAC, pos pemeriksaan dokumen imigrasi, pengambilan bagasi, dan pos pemeriksaan bea cukai.

Baca Juga :   Bupati Rembang Sambut Atlet Pembawa Obor PeSONas di Perbatasan Jateng-Jatim

“Tadi saya cek langsung kedatangan di bandara, kemudian proses yang ada di dalam bandara. Saya lihat semuanya yang berkaitan dengan protokol kesehatan, yang terkait dengan cek untuk PCR, cek bahwa sudah vaksin dua kali, semuanya urut-urutannya sudah bagus,” ungkap Jokowi, Kamis (13/1/2022).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati