Bupati Penajam Paser Utara Disuapi Istri di Jet Pribadi, KPK Beraksi

Sementara itu, Asisten II Bidang Pembangunan dan Perekonomian Sekretariat Penajam Paser Utara Ahmad Usman mengungkapkan bahwa dirinya tidak mengetahui terkait video yang beredar.

“Mohon maaf saya tidak memiliki data untuk hal tersebut karena kegiatan bersifat pribadi,” kata Usman.

Diketahui, Bupati Penajam Paser Utara Abdul Gafur Mas’ud telah ditetapkan menjadi tersangka atas dugaan suap pembangunan jalan.

 

Dalam hal ini, Alexander Marwata selaku Wakil Ketua KPK mengatakan bukan tidak mungkin kepala daerah berafiliasi dengan partai politik.

“Kita semua tahu bahwa kepala daerah itu semua terafiliasi dengan partai, kebetulan AGM ini juga dari Partai Demokrat,” kata Alex dalam jumpa pers di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Jumat (14/1).
“Dan betul tadi yang disampaikan di sana sedang ada pemilihan Ketua DPD Partai Demokrat di Kalimantan Timur, salah satu calonnya adalah AGM,” kata Alex. (*)

Baca Juga :   Wanita ODGJ Nekat Panjat Tower Sutet di Pekanbaru

Artikel ini telah tayang di Detik News dengan judul “KPK Dalami Video Viral Bupati Penajam Paser Utara Disuapi Istri di Jet Privat”

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati