Dinkes Terus Menggenjot Vaksinasi Booster Jelang Ramadan

Semarang, Mitrapost.com – Dinas Kesehatan (Dinkes) kota Semarang terus menggenjot vaksinasi booster jelang bulan Ramadan.

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi penularan Covid-19, jelang Idulfitri.

Kepala Dinkes Kota Semarang, Moh Abdul Hakam memprediksi bahwa akan terjadi mobilitas yang tinggi Ketika libur lebaran. Dimana mobilitas ini, dapat meningkatkan angka penyebaran virus. Oleh karenanya, protokol Kesehatan dan vaksinasi booster terus digalakkan.

“Mungkin sebulan atau 15 hari setelah Lebaran akan ada kenaikan kasus meski tidak sebesar Februari lalu. Jumlahnya belum bisa diketahui berapa,” ujar Hakam.

Berdasarkan keterangannya, hingga kini capaian vaksinasi booster masih berada di angka 30,9 persen dari sasaran.

Pihaknya pun terus menggenjot vaksinasi booster untuk masyarakat, yang diharapkan dapat menekan laju terjadinya ledakan kasus.

Baca Juga :   News Grafis : Lapas Kelas I Semarang Buka Program Rehabilitasi Sosial

“Belajar periode yang sama tahun lalu, setiap libur Lebaran pasti angkanya naik. Maka, kami genjot capaian vaksinasi booster agar angka penularan dan kematian bisa ditekan,” jelasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati