Kedatangan Pemudik di Stasiun Kota Pekalongan Terus Meningkat

Pekalongan, Mitrapost.com – Kedatangan pemudik di stasiun kota Pekalongan terus mengalami peningkatan.

Per Kamis (28/4/2022) diperkirakan sebanyak 1.959 pemudik yang tiba di stasiun kota Pekalongan. Diperkirakan jumlah ini akan terus meningkat hingga lebaran nanti. Data tersebut berdasarkan rekap penumpang Naik Turun di Wilayah DAOP IV Semarang.

Adapun jumlah kedatangan pada 24/4 yakni 1.408 penumpang, 25/4 sebanyak 1.331 penumpang, 26/4 sebanyak 1.436 penumpang, 27/4 sebanyak 1.585 penumpang, dan hari ini 28/4 sebanyak 1.959. Hal ini dikarenakan besok Jumat (29/4) sudah mulai cuti bersama. Kemudian berdasarkan data, pada 28/4 jumlah kedatangan 1.873 penumpang dan 30/5 sebanyak 2.092 penumpang.

Humas PT KAI Daop IV Semarang, Krisbiyantoro mengungkapkan bahwa pada masa angkutan lebaran tanggal 22-27 April 2022, PT KAI Daop IV Semarang mencatat sudah kedatangan 66.325 pelanggan atau rata-rata kedatangan naik turun pelanggan setiap harinya adalah 11.054 penumpang.