Bangkitkan Kesenian Tradisional, Anggota DPRD Jateng Ajak Dialog Seniman

Pati, Mitrapost.com – Dampak Covid-19 di kabupaten Pati membuat sejumlah pihak merasa prihatin. Sebagai wujud perhatian Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Tengah menggelar Dialog Parlemen bertajuk “Drama Tari Pesantenan” untuk kembali membangkitkan kesenian budaya lokal, khususnya Kabupaten Pati, Sabtu (3/9/2022).

Kartina Sukawati, Anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah mengajak semua elemen masyarakat untuk mendukung dan melestarikan budaya lokal, salah satunya tari lokal.

“Ayolah kita bantu sedaya upaya kita. Kami berusaha mendekatkan diri kepada beliau-beliau, untuk menegaskan bahwa mereka tidak sendiri, kami untuk mendukung dalam kondisi sulit,” ucap Kartina Sukawati dalam kegiatan Dialog Parlemen di Sanggar Seni Paringga Jati Raras Desa Semampir.

Baca Juga :   Kwarcab Pati Siapkan Posko Karya Bakti Lebaran di Dua Titik

Selain itu, menurutnya pelaku kesenian tradisional yang paling besar merasakan dampak dari pandemi Covid-19 kemarin. Hal itu menyusul adanya aturan PPKM yang sangat ketat, sehingga semua kegiatan keramaian tidak diizinkan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati