Timnas Indonesia U-20 Lumat Habis Hong Kong U-20

Surabaya, Mitrapost.comTimnas Indonesia U-20 berhasil melumat Hong Kong U-20 dengan skor 5-1 pada laga kedua Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Jumat (16/9/2022) malam. Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya menjadi venue laga tersebut.

Gol-gol timnas tercipta berkat aksi gemilang Rabbani Tasnim (10’), Alfriyanto Nico (22’), Zanadin Fariz (43′), dan brace Marselino Ferdinan (86’ dan 90′).

Insiden cederanya sang penjaga gawang Cahya Supriadi mewarnai jalannya pertandingan dan membuat suasana seisi stadion khawatir. Bahkan ambulans pun sampai mengangkutnya.

Pasukan Shin Tae-yong sudah langsung menggebrak pertahanan Hong Kong U-20 sejak awal laga. Garuda Muda tancap gas sehingga banyak peluang tercipta.

Baca Juga :   Cedera Parah Saat Bermain Lawan Hong Kong, Begini Kondisi Terbaru Cahya Supriadi

Pada menit ke-10, Rabbani Tasnim berhasil memanfaatkan umpan dari free kick yang dilepaskan Zanadin Fariz. Rabbani pun mencetak gol untuk membawa Indonesia unggul 1-0.

Meski unggul satu angka,  Indonesia belum puas. Kerap kali Indonesia membangun serangan ke lini pertahanan tim tamu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati