Demi Gaya Hidup Hedon, Ajudan Pribadi Tipu Pengusaha hingga 1,3 Miliar

Mitrapost.com – Demi memenuhi gaya hidup yang mewah, Muhammad Akbar alias pemilik akun @ajudan_pribadi tega menipu seorang pengusaha hingga Rp1,3 miliar.

Kasat Reskrim Polres Jakbar, Kompol Andri Kurniawan mengungkapkan bahwa pelaku melakukan kejahatan tersebut untuk kebutuhan pribadi, demi gaya hidup.

“Kalau saya bilang untuk kebutuhan pribadi. Pribadinya dari gaya hidupnya,” kata Kasat Reskrim Polres Jakbar Kompol Andri Kurniawan, Rabu (15/3/2023).

Saat dikonfirmasi terkait penggunaan uang untuk apa saja, Andri tidak menjelaskan secara rinci. Namun uang senilai Rp1,3 miliar tersebut, sebagian besar telah dipakai oleh pria yang dikenal sebagai ajudan pribadi itu.

“Ya kalau bilang untuk pribadi intinya,” kata dia.

Dilansir dari Detik News, Ajudan Pribadi mengaku menyesal telah melakukan perbuatannya. Tidak lupa, ia pun meminta maaf atas perilakunya.

Baca Juga :   Transaksi Pakai Uang Palsu, Dua Pemuda Dibekuk Polisi

“Ini sangat menyesalkan kami, insyaallah selesai secepatnya dan saya minta maaf segala-galanya,” kata Ajudan Pribadi di Polres Jakbar.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati