Dinsos Pati Temukan 21 RTLH dari 13 Desa di Kecamatan Sukolilo yang Masuk Kemiskinan Ekstrem

Pati, Mitrapost.com – Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (Dinsosp3akb) Kabupaten Pati menemukan 21 Rumah Tak Layak Huni (RTLH) dari 13 desa di Kecamatan Sukolilo yang masuk dalam kategori kemiskinan ekstrem.

Dimana Kecamatan Sukolilo saat ini sudah termasuk dalam program penuntasan kemiskinan ekstrem bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati dan dikoordinasi langsung oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda).

Perlu diketahui sebelumnya, di Kecamatan Sukolilo terdapat 16 desa. Namun yang masuk kategori kemiskinan ekstrem hanya 13 desa, sehingga 3 desa sudah dipastikan aman.

Try Haryumi, Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsosp3akb Kabupaten Pati mengemukakan bahwa 1 RTLH sudah dilaporkan Bappeda dan akan ditindaklanjuti baik Dinas Perumahan dan Pemukinan (Disperkim) Kabupaten Pati ataupun Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).

Baca Juga :   Pendataan dari Program 1 OPD 1 Desa Dampingan Tunjukkan Ada 1.978 RTLH di Pati yang Butuh Bantuan

“Penuntasan angka kemiskinan ekstrem, merupakan program dari Bappeda. Setiap kecamatan ada OPD pendamping, dan kebetulan di Kecamatan Sukolilo karena yang mendampingi langsung Dinsos. Kemarin sudah dilaporkan ke Bappeda, dan ditindaklanjuti baik dari Disperkim atau Baznas,” kata Try.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati