Kisah Driver Ojol Lolos Jadi DPRD Solo

Mitrapost.com – Pria yang berprofesi sebagai driver ojek online berhasil lolos dalam pemilihan legislative Dapil 5 di Solo.

Calon legislative dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Mukti Junianto ini mampu mendapatkan 2.058 suara di Dapil Jebres yang biasa dikenal sebagai Dapil Neraka.

Mukti mengungkapkan bahwa sebelumnya ia sempat bekerja sebagai tukang las di Politeknik ATMI Surakarta. Dan ojek online merupakan pekerjaan sampingannya.

“Dulu bekerja di ATMI, sebagai pekerja ngelas. Ya biasanya dari sekolah itu ada PKL, saya ngajarin praktik, tapi bukan tenaga pendidik,” katanya

Kemudian apda 2019, ia memutuskan untuk terjun ke dunia politik dan mengawalinya sebagai relawan Pro Jokowi.

“Dulu awalnya jadi relawan di Projo. Lalu dua tahun berselang gabung ke PSI karena Pak Jokowi (Joko Widodo) kurang ada yang bela, kenapa kok saya tidak masuk politik ya,” katanya ditemui di kediamannya, Kamis (7/3/2024).

Baca Juga :   Terima Order Tengah Malam, Driver Ojol Dibegal Penumpangnya

Warga Pucangsawit, Jebres, Solo itu mengungkapkan jika sudah dilantik menjadi anggota dewan, ia akan meninggalkan pekerjaannya sebagai driver Ojol.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati