5 Tips Kebugaran Atasi Nyeri Sendi

Mitrapost.com – Rasa sakit dan pegal pada sendi-sendi dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Pegal dan nyeri sendi bisa dirasakan oleh semua orang, baik tua maupun muda. Apalagi bagi mereka yang jarang berolahraga.

Bagi pemula yang baru berolahraga, pilih aktivitas yang ‘ramah’ bagi sendi, seperti berenang, bersepeda, jalan kaki hingga yoga. Olahraga-olahraga tersebut dapat membantu memperkuat otot-otot di sekitar persendian, memberikan dukungan dan stabilitas sekaligus meminimalkan nyeri pada persendian itu sendiri.

Berikut ini adalah beberapa tips kebugaran untuk mengatasi nyeri pada sendi.

Jangan lupa peregangan

Tips pertama adalah memperkuat sendi dengan rutin melakukan peregangan sebelum berolahraga. Seperti contoh nyeri pada punggung bawah, maka disarankan untuk meregangkan area tersebut untuk meredakan otot-otot yang tegang. Memperkuat otot inti dapat membantu memberikan stabilitas dan dukungan pada tulang belakang. Ketika otot inti lemah, hal itu menyebabkan postur tubuh yang buruk, penurunan stabilitas tulang belakang, dan peningkatan nyeri pada punggung bagian bawah.

Baca Juga :   Cara Mudah Atasi Kulit Kering pada Tangan

Mandi air hangat

Selanjutnya adalah dengan mandi air hangat untuk meredakan nyeri pada tubuh. Suhu lebih tinggi dapat melebarkan pembuluh darah, sehingga memungkinkan lebih banyak oksigen dan nutrisi mencapai jaringan. Peningkatan aliran darah ini dapat membantu mempercepat proses penyembuhan.

Berolahraga sesuai kemampuan

Tips selanjutnya adalah berolahraga sesuai dengan kondisi badan dan kemampuan. Saat pertama kali melakukan work-out, gunakan metode paling mudah dan sederhana lebih dulu. Setelah itu tambah intensitasnya sedikit demi sedikit setelah tubuh menyesuaikan.