Dana 2,3 M dari LPDB-KUMKM Diharapkan Mampu Merecovery Usaha Anggota KUD Mintorogo

Baca juga : Menkop UKM Pastikan Relaksasi Pembiayaan Koperasi Berjalan Lancar

Suwondo menambahkan, pihaknya bermaksud meningkatkan jumlah anggota yang dapat memanfaatkan dana dari LPDB-KUMKM tersebut karena mendasarkan pada pembiayaan yang sebelumnya dirasa sangat membantu anggota, terutama untuk membantu dana pinjaman dengan bunga yang lebih rendah.

“Skema yang kami gunakan bahwa dana program LPDB ini kami salurkan kepada anggota dengan suku bunga yang lebih rendah jika dibandingkan dengan suku bunga yang modalnya berasal dari simpanan anggota,” terangnya.

Melihat jumlah anggota KSP KUD Mintorogo saat ini yang kurang lebih berjumlah 37.000 orang per-Juni 2020 dengan jumlah anggota peminjam aktif sebesar 75%, atau sekitar 28.000 orang, pihaknya memiliki keperluan yang sangat besar untuk dapat memanfaatkan dana tersebut guna meningkatkan kualitas usaha anggota.

Saat ini baru ada sekitar 530 anggota yang dibiayai dari program LPDB tersebut. Dengan rincian sekmen usaha terbesar yakni berada di sektor pertanian sekitar 28,7%, perdagangan 27,9%, dan selebihnya adalah untuk sektor industri, peternakan dan usaha-usaha jasa yang lain.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati