Ponorogo, Mitrapost.com– RS rujukan yang dijadikan tempat merawat pasien Covid-19, saat ini kuotanya sudah penuh. Mengingat penambahan kasus di Ponorogo, Jawa Timur terus bertambah.
“Saat ini seluruh ruang isolasi yang tersedia RS rujukan yang ada di Ponorogo dalam kondisi penuh terisi pasien konfirmasi positif maupun suspect. Shelter Covid19 yang ada di Jl. Trunojoyo juga terisi penuh dengan pasien confirm,” kata Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni, Selasa (22/9/2020) kemarin.
Dia berharap, peran satgas desa kembali ditingkatkan sekaligus ruang isolasi yang sudah disiapkan beberapa bulan lalu, kembali difungsikan. Tujuannya, pasien-pasien tanpa gejala atau dengan gejala ringan bisa diisolasi di isolasi desa.
“Dengan demikian, RS bisa lebih optimal untuk merawat pasien dengan gejala sedang atau berat,” katanya.
Baca juga : Dewan Berharap Pengurus KONI Baru Bisa Bawa Kemajuan Olahraga Pati
Dalam tiga hari terakhir, 11 pasien di Ponorogo dilaporkan sembuh. Sementara, 20 orang yang belum terkonfirmasi, kini dinyatakan positif.
Pasien tersebut tersebar di Kecamatan Siman, Kauman, Babadan, Ponorogo, Sambit, Ngebel, Balong dan Jetis. Sebagian dari mereka menjalani perawatan di rumah sakit namun ada pula yang isolasi mandiri di rumah.
Untuk mencegah penyebaran Covid-19, masyarakat terus diimbau menggunakan masker dengan benar dan tepat. Selain itu juga selalu menjaga jaga jarak dan rutin cuci tangan pakai sabun.
Wargapun diminta terus meningkatkan imunitas tubuh dengan olahraga, dan berpikir positif, makan-makanan yang bernutrisi dan istirahat yang cukup. (FT)
Baca juga :
- Indonesia Gawat Resesi, Dewan Minta Pemkab Buat Program Beli Produk Pati
- CDC Mengungkap Risiko Ibu Hamil Terjangkit Covid-19
- Napi Lapas Pati Gunakan HP Ilegal untuk Kontrol Pengedaran Narkotika
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, instagram, dan twitter
Artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul “Kasus Positif Covid-19 di Ponorogo Terus Bertambah, RS Rujukan Penuh Pasien.”
Redaksi Mitrapost.com