Meski Kasus Berangsur Surut, Operasi Yustisi di Rembang Tak Beringsut

Baca juga: Pjs Bupati Rembang Imbau Warga Tetap Wapada Saat Perjalanan ke Luar Kota

Meskipun begitu, Pjs Bupati Rembang tidak akan mengendorkan operasi yustisi yang ditegakkan berdasarkan perintah bupati nomor 32 tahun 2020 tersebut.

“Kondisi memang sudah baik, sudah kuning. Tapi kata Pak dandim dan Pak kapolres, jangan sampai kendor, harus terus kenceng. Sampai dengan covid-nya melandai, syukur-syukur melantai. Makanya kami sepakat dengan prokopimda untuk keramaian-keramaian ditekan sedemikian rupa,” imbuhnya.

Ia menilai operasi yang digalakkan menuai hasil yang postif dalam menurunkan angka Covid-19 di Rembang. Meskipun begitu operasi yang terus digalakkan masih menemui beberapa masyarakat yang tidak patuh pada protokol kesehatan, terutama penggunaan masker.

Baca Juga :   Sampat Sakit, Wabup Rembang Bayu Andriyanto Disuntik Vaksin Hari Ini

Baca juga: Iuran BPJS Ketenagakerjaan Bagi Guru Agama Hanya Rp 9.400

“Kok saya menyimpulkan efektif. Karena awal oktober kita gencar. Hasilnya signifikan. Ternyata kita sudah kuning. Berat lho kita mensosialisasikan orang pakai masker. Kelihatannya sepele, tapi menyuruh orang memakai masker betapa sulitnya. Harus disuruh hafalan dan lain-lain hanya untuk menyadarkan masyarakat,” ungkapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati