Setuju Perpanjangan PPKM, Ganjar Minta Peran Aktif Warga Jateng

Semarang, Mitrapost.com Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyetujui perpanjangan waktu Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali.

“Intinya kalau kita melihat PPKM yang pertama itu hasilnya belum menggembirakan ya. Memang penting untuk mempertimbangkan agar kita bisa menekan angka positif. Kalau ini tidak mendapatkan hasil apa-apa maka ada peluang diperpanjang,” kata Ganjar di kantornya, Jumat (22/1/2021).

Ganjar menegaskan, dukungan dari kabupaten/kota terkait penerapan PPKM juga sangat positif. Meski awalnya hanya diberlakukan di tiga eks keresidenan yakni Semarang Raya, Solo Raya dan Banyumas Raya, namun dalam pelaksanaannya semua kabupaten/kota akhirnya menerapkan.

“Sekarang saja seluruh kabupaten/kota sudah berpartisipasi, sudah 100 persen, terakhir kemarin Kendal. Jadi kalau nanti diberlakukan perpanjangan, tidak perlu diperluas jangkauannya karena semua sudah melakukan. Solidaritas teman-teman Bupati/Walikota sangat hebat, karena mereka punya kesadaran sendiri untuk bersama-sama menerapkan PPKM,” jelasnya.