Dewan Pati Minta Pemkab Latih Manajemen Para Pelaku UMKM

Pati, Mitrapost.com – Ketua Fraksi Nurani Keadilan Rakyat Indonesia (NKRI) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Narso berharap Pemerintah Kabupaten Pati adakan program kegiatan pemberdayaan dan pengembangan bagi pelaku Usaha Mikro Kecil, dan Menengah (UMKM).

Khususnya di masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Jawa Bali lanjutan hingga 8 Februari mendatang. Pasalnya akibat jam operasional yang dipangkas membuat omset para pelaku usaha menurun.

Salah yang terdampak parah tentunya pelaku usaha rumah makan dan pedagang kaki lima, karena harus menutup lapak pada waktu yang ditetapkan otomatis mengurangi frekuensi pembeli.

Baca juga: Dewan Pati Berharap Vaksinasi dapat Kurangi Angka Kasus Covid-19

Pada masa seperti ini Pemkab dituntut hadir menjembatani kondisi penurunan omset, diantaranya kata Narso dapat diberikan modal usaha. Namun yang lebih penting, para pelaku usaha perlu diajari bagaimana manajemen dagang agar pola dagangnya maksimal.