Gerakan Jo Kawin Bocah, Ganjar Gandeng Komunitas Anak

Mitrapost.com– Gerakan Jo Kawin Bocah untuk menekan angka pernikahan dini di Jawa Tengah, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo gandeng komunitas anak.

Gerakan ini digagas karena masih adanya kasus perkawinan anak usia dini, di wilayah Jawa Tengah.

“Ini adalah gerakan Jo Kawin Bocah. Dan ini ada dutanya,” ujar Ganjar (9/6/2021)

Gerakan Jo Kawin Bocah juga menggandeng beberapa komunitas anak yang ada di Jateng. Diantaranya adalah Forum Osis Kota Semarang, Forum Genre Kota Semarang, Forum Anak Jawa Tengah, dan juga komunitas Difabel.

Baca Juga: Zona Merah di Sejumlah Daerah, Covid-19 Vaksinasi di Jateng Digenjot Lagi

Anggota komunitas yang telah bergabung nantinya akan diajak untuk mengampanyekan serta memberikan pelatihan gerakan ini.

Baca Juga :   Percepat Vaksinasi, Vaccine Mobile Pemprov Jateng Terus Bergerak

“Mereka ini anak hebat. Yang kita harapkan nanti, mereka-mereka inilah yang akan terus mengampanyekan Jo Kawin Bocah. Apa aktivitas yang mesti dibuat, bagaimana mereka mengetahui tentang apa itu perkawinan, apa itu reproduksi, bagaimana bisa berprestasi untuk mengisi waktu, sehingga mereka menyiapkan masa depan yang lebih baik,” tambahnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati