Siapkan Diri Jadi Tuan Rumah Porprov Jateng, Pemkab Pati Bangun Lintasan Skateboard dan Sepatu Roda

Pati, Mitrapost.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati terus melakukan pembenahan dan menambah sarana prasarana olahraga di Kompleks Stadion Joyokusumo. Salah satunya pembangunan lintasan skateboard dan sepatu roda.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang (Kabid) Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Pati. Ia menjelaskan tahun ini akan ada pembangunan lintasan skateboard dan sepatu roda di Kompleks Stadion Joyokusumo.

“Pembangunannya dilakukan tahun ini dengan kucuran dana dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pati,” ucap Arief Wahyudi kepada Mitrapost.com, pada Senin (17/1/2022).

Dia menambahkan, untuk pembangunan lintasan skateboard dianggarkan sebesar Rp 948.697.000, sedangkan pembangunan lintasan sepatu roda dianggarkan sebesar Rp 498.628.000.

Baca Juga :   Xavi Dirumorkan Latih Barca, Manajeman Al Sadd : Dia Masih Dikontrak 2 Tahun

“Lintasan sepatu roda rencananya di sebelah utara stadion. Sedangkan lintasan skateboard akan dibangun di sebelah selatan yang ada lapangan voli outdoor, nanti akan dipindah lapangan voli tersebut,” ujar Arief.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati