Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Pokok di Rembang Merangkak Naik

Rembang, Mitrapost.com – Di samping menghadapi kelangkaan minyak goreng, kini masyarakat Rembang juga dihadapkan kembali soal naiknya harga kebutuhan pokok.

Jelang Ramadan, harga kebutuhan pokok mulai merangkak naik. Sebelumnya, produsen tempe mengeluhkan naiknya harga kedelai impor yang semula Rp9.000 kini naik menjadi Rp11.000. Kenaikan harga tersebut sempat membuat sejumlah produsen tempe di daerah lain mogok produksi.

Kini, permasalahan lainnya adalah naiknya harga kebutuhan pokok seperti cabai, bawang merah, dan daging ayam.

Berdasarkan pantauan dari Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Dinindagkop) Kabupaten Rembang, per tanggal 9 Maret 2022, cabai merah keriting naik hingga 40,74% dibandingkan bulan sebelumnya. Kini harga cabai merah keriting mencapai Rp38.000 per kilogram.

Baca Juga :   Bekali Penanganan Kemiskinan Ekstrem, Pendamping PKH Dinsos Rembang Gelar Workshop

Selain itu, bawang merah masih di angka Rp35.000 per kilogramnya. Sedangkan daging ayam kampung, yang semula Rp70.000 per kilogram kini naik menjadi Rp80.000 per kilogram.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati