5 Ribu KPM Terima Bantuan Sembako dan Minyak Goreng

Pekalongan, Mitrapost.com – Sebanyak lima ribu orang Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan sembako dan minyak goreng, yang disalurkan melalui kantor Pos Pekalongan pada Kamis (14/4/2022).

Para KPM yang mengambil bantuan berupa uang tunai sebesar Rp500.000, diminta untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau booster. Dengan dibukanya gerai vaksinasi di lokasi tersebut dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pekalongan.

Deputi PT Pos Indonesia Cabang Utama Pekalongan, Yudi Bayu Wardhana mengungkapkan terkait rincian penyaluran bantuan kepada KPM, diantaranya adalah bantuan minyak goreng sebesar Rp100.000 yang dibayarkan tiga kali sekaligus, dan juga bantuan sembako untuk bulan Mei sebesar Rp200.000.

“Dengan dibukanya gerai vaksin dari Dinkes ini sebagai langkah kolaborasi Kantor Pos dan pemerintah daerah dalam mendukung program vaksinasi booster, meskipun hal itu memang tidak menjadi syarat dalam pencairan bantuan sembako dan minyak goreng,” terang Yudi.