Pesawat Tempur Milik TNI AU Jatuh di Blora

“Pesawat T-50i Golden Eagle Lettu Pnb Allan Safitra Indera W, lost contact dari jam 18.24 WIB,” ujar Yudha..

Diketahui, beberapa saat usai hilang kontak, pesawat tersebut dikabarkan jatuh di wilayah pegunungan tepatnya Dukuh Ngawoh, Desa Nginggil, Kecamatan Kradenan.

Dalam pantauan, ditemukan puing-puing pesawat yang diduga jatuh di Blora. Kondisi tampak memprihatinkan. Berdasarkan foto yang beredar, tampak ekor dan roda pesawat. Pesawat yang jatuh itu diduga jenis pesawat latihan tempur.

Berdasarkan informasi di lapangan, aparat dan warga setempat telah mengonfirmasi soal penemuan serpihan logam yang diduga lokasi jatuhnya pesawat tempur tersebut.

TNI AU melakukan evakuasi dan pengamanan di sekitar lokasi jatuhnya pesawat.

Baca Juga :   Penerbangan Bandara Blora Dibuka Tanggal 29 Oktober

“TNI AU tengah melakukan evakuasi dan pengamanan di lokasi jatuhnya pesawat tempur T-50i Golden Eagle,” jelasnya.

Tim dari Lanud Iswajudi juga sedang melakukan pencarian terhadap pesawat tempur itu. Pihaknya masih menunggu kepastian kondisi pilot, Lettu Pnb Allan Safitra Indera.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati