Ratusan Fotografer Pati Gelar Hunting Bareng Galang Donasi Korban Banjir

“Ini kita registrasi seikhlasnya, ada yang memberikan Rp100 ribu, Rp200 ribu dan maksimal ada yang Rp300 ribu kemarin. Dari hasilnya kami salurkan untuk membantu korban banjir untuk di daerah Sinomwidodo, dan sekitarnya, ” jelasnya.

Danang mengakui, jika ini adalah event pertama setelah bertahun-tahun vakum tidak mengadakan event karena terkendala pandemi. Ia berharap kedepannya PWP bisa terus mengadakan event yang menginspirasi dan mengedukasi sesama.

“Ini merupakan event pertama setelah sekian lama komunitas fotografi terkendala pandemi kemarin. Harapan dari teman-teman PWP event-event seperti ini bisa terus diselenggarakan. Mungkin dalam jangka 2 bulan lagi kita akan mengadakan workshop dan mendatangkan narasumber supaya kita bisa kumpul dan belajar bersama lagi, ” pungkasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati